Electronic Resource
Analisi Efisiensi Baitul Maal Wat Tamwil Di Wilayah Bogor
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efisiensi Baitul Mal wat Tamwil diwilayah Bogor selama periode 2009-2011. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi penyebab in-efisiensi BMT di wilayah Bogor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Data Envelopment Analysis (DEA) melalui pendekatan intermediasi.
Hasil penelitian berdasarkan pengukuran efisiensi menggunakan metode DEA dengan asumsi CRS menunjukan bahwa 3 BMT selama periode 2009-2011 berada pada kondisi efisien, sedangkan 2 BMT lainnya masih belum efisien. berdasarkan jumlah rata-rata tingkat relatif efisien, hanya di tahun 2009 yang mengalami kondisi efisien (100%).
Kemudian berdasarkan pengukuran efisiensi teknis (VRS) menggunakan metode DEA menunjukan bahwa kelima BMT selama periode 2009-2011 berada pada kondisi efisien yang dibuktikan dengan nilai rata-rata tingkat efisiensinya sebesar 100%.
No other version available